JAKARTA, Klikaktual.com - Liverpool berpeluang meraih Quadruple pada musim ini, jika bisa mengalahkan Chelsea di partai Final FA Cup malam nanti.
Namun, Chelsea tampaknya tidak akan merelakan trofi FA Cup jatuh begitu saja ke publik Liverpool.
Partai Final FA Cup yang akan digelar pada Sabtu, 14 Mei 2022 pukul 22.45 di stadion Wembley ini menjadi pertemuan kedua Chelsea dengan Liverpool di musim 2021/2022.
Sebelumnya Chelsea harus merelakan gelar juara piala liga Inggris ke Liverpool, usai kalah di babak final pada ajang tersebut.
Baca Juga: Final FA Cup : Chelsea Sedang Labil, Liverpool Jadi Favorit Juara
Liverpool berhasil menyabet gelar juara Piala Liga Inggris setelah mengalahkan Chelsea pada babak adu penalti.
Tim asuhan Jorgen Klopp unggul 11-10 pada babak adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol dalam 120 menit.
Kekalahan pada laga Final piala liga Inggris tersebut masih membekas di skuat Chelsea.
Hal itu diakui oleh kapten Chelsea, Cesar Azpilicueta beberapa waktu menjelang laga Final FA Cup nanti malam.